Cara Download .iso Windows 10 Terbaru Official Server Microsoft

Cara Download .iso Windows 10 Terbaru Official Server Microsoft

Cara Download .iso Windows 10 Terbaru Official Server Microsoft

Ditulis oleh : Oktober 25, 2017
Cara Download .iso Windows 10 Terbaru Official Server Microsoft - Setelah windows 10 resmi merilis kehadiran Fall Creator Update, tentunya akan banyak sekali situs yang menawarkan file .iso sistem operasi milik microsoft ini. Tapi apakah anda yakin file tersebut benar-benar aman ?
Sebagai sistem operasi yang berbayar, windows memang menjadi incaran banyak hacker untuk mencuri informasi pengguna maupun sistem didalam windows itu sendiri. Maka dari itulah, saat ini banyak sekali file .iso yang tersemat keylogger, malware, ransomware, maupun virus-virus. Untuk lebih amannya, sangat direkomendasikan jika file windows anda original dan asli di download dari server windows. Berikut cara dan penjelasan lengkap download .iso windows langsung dari server microsft

1. Kunjungi halaman resmi download windows di https://www.microsoft.com/en-us/software-download/windows10
2.  Jika anda pengguna windows, anda hanya dapat mendownload Media Creation Tools sebagai perantara dowload Windows , dengan cara klik pada Download Tool now


3. Ukuran file downloader ini cukup kecil, hanya 6,3 MB. Setelah berhasil terdownload, jalankan aplikasinya

Namun, bagi anda yang telah mengupdate versi terbaru dari windows, anda tidak bisa menggunakan tool downloader ini. Nah, ada cara alternatif untuk mendownload windows .iso secara direct tanpa downloader. Namun, disini kita menggunakan bantuan extension chrome yaitu User-Agent-Switcher. Extension ini membuat browser kita terdeteksi menggunakan sistem operasi lan selain windows, sehingga pada halaman download windows akan tampil tombol download

1. Install Extension User-Agent Switcher di google chrome anda

2. Setelah itu, perhatikan pada bagian pojok kanan atas tempat extension User-Agent Switcher berada, Klik > lalu pilih Android > Android Kitkat


3. Sekarang anda membuka situs dengan tampilan android, dan hasilnya jika anda membuka halaman download microsoft, akan tampil halaman seperti gambar dibawah ini
4. Selanjutnya tinggal memilih versi windows mana yang akan anda download. Disini saya mencontohkan Windows 10. Tinggal pilih versi windows 10 terbaru dan pilih English sebagai Language


5. Setelah itu klik Confirm. Dan selanjutnya anda tinggal memilih versi windows yang anda akan download, 32-bit atau 64-bit.

Baca Juga : Mengetahui Perbedaan 32-bit dan 64-bit Windows
Jika anda memiliki pertanyaan seputar Cara download Windows 10 Terbaru Official Server Microsoft silahkan layangkan pada kolom komentar. Terima Kasih
Artikel Baru
Next Post
Selanjutnya
Previous Post


Comment Policy:
Silahkan tuliskan komentar anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.
Dengan berkomentar, anda dianggap telah memahami Comments Policy. Terima Kasih